Thursday, August 24, 2017

Analogi Kapal untuk berbagai madzhab Islam

Dalam sebuah kapal, terdapat banyak sekali bagian dan tugas. Yang, semua bagian dan tugas tersebut penting.

Masing-masing punya karakter dan keahliannya sendiri-sendiri.

Masing-masing saling mengisi dan melengkapi.

Tidaklah mungkin suatu kapal hanya terdiri dari 1 bagian tugas saja. Kebayang gak kalau kapal, isinya itu hanya Mualim semua, atau Juru masak semua πŸ˜€

Pun dalam Islam, (terlepas dari hadist 73 golongan yang 1 masuk surga, yang 72 nya neraka,) adalah telah ditakdirkan Allah, Islam terdiri dari berbagai madzhab.

Bukankah mudah bagi Allah, untuk menjadikan ummat Islam itu 1 madzhab saja? tapi mengapa ditakdirkan banyak madzhab?

Wallohu'alamπŸ˜€

Namun mari kita ambil hikmahnya dengan berkaca pada struktur organisasi sebuah kapal.

Bahwa madzhab A, spesialisasinya A, Madzhab B spesialisasinya B, dst.

Jika masing-masing menjalankan perannya dengan maksimal, dan *ditujukan keluar*; Bukankah Islam jadi indah dalam keberagamannya?

Maksudnya *ditujukan keluar* adalah, apapun yang dilakukan suatu madzhab, itu semata untuk menunjukkan kepada dunia, bahwa Islam itu sempurna. Jadi semua peraturan yang dia jalankan, itu bukan untuk me... me... me apa ya, menjegal, eh bukan, menyerang... bukan juga, me... ya pokonya bukan untuk menjatuhkan umat Islam yang lain, namun untuk ditunjukkan keluar, bahwa Islam itu sempurna.

Apakah dia bercadar atau tidak, apakah dia berjenggot atau tidak, semua menjalankan tugasnya yakni "mengoperasikan kapal", supaya Islam berjaya di 7 Samudera dan 5 Benua. πŸ˜€

Siapakah diantara kita yang diterima Allah?, kita semua berserah kepada-NYA.πŸ˜‰

Quote Nouman Ali Khan

Nouman Ali Khan adalah seorang ustadz dari Amerika Serikat dan CEO Bayyinah Institute. Beliau mendapat banyak perhatian komunitas muslim karena tema dakwah yang dibawakannya menggunakan sudut pandang linguistik Al Quran.

Selama berdakwah, terdapat banyak sekali kata-kata mutiara yang sangat menginspirasi dan menyejukkan hati yang telah beliau sampaikan. Berikut 10 di antara sekian banyak kata-kata mutiara yang pernah disampaikan beliau.

Kata Mutiara 1:

"Orang-orang yang menguji kesabaran Anda sesungguhnya adalah berkah. Tanpa mereka, Anda tidak akan bisa berlatih sabar."

Kata Mutiara 2

"Ketika Anda sedang menghadapi sesuatu yang buruk dan mulai bertanya-tanya 'dimanakah Allah?'. Ingatlah bahwa saat sedang ujian, guru selalu diam."

Kata Mutiara 3:

"Bila Anda berada dalam posisi untuk membantu seseorang, berbahagialah! karena Allah sedang menjawab doa orang itu melalui Anda."

Kata Mutiara 4

"Anda tahu apa yang Quran ajarkan kepada saya? Quran mengajarkan kepada saya bahwa orang yang sangat kaya bisa menjadi sebuah kegagalan (Firaun) dan seorang tunawisma bisa menjadi sukses (Nabi Ibrahim). Ini mengajarkan kepada saya bahwa kesuksesan tidak ada hubungannya dengan kekayaan dan kegagalan tidak ada hubungannya dengan kemiskinan."

Kata Mutiara 5

"Bila Anda tidak sabar, Anda mulai mengeluh. Dan fakta bahwa Anda mengeluh adalah pertanda bahwa Anda tidak bersyukur."

Kata Mutiara 6

"Anda tidak bisa mengubah tingkah laku seseorang, yang bisa Anda lakukan hanyalah mengingatkan mereka, dan berharap Allah akan mengubah hati mereka."

Kata Mutiara 7

"Jangan memaksakan agama pada keluarga Anda. Tunjukkan pada mereka keindahan Agama melalui tingkah laku Anda."

Kata Mutiara 8

"Saya bersyukur karena memeluk sebuah agama yang secara alami dapat menyesuaikan diri dengan perubahan zaman namun memiliki nilai dan prinsip abadi."

Kata Mutiara 9

"Setiap kesuksesan yang Anda alami adalah kombinasi dari dua hal: usaha Anda dan pertolongan Allah. Bila Anda tidak melakukan usaha yang cukup, Allah tidak akan memberikan barakah-Nya. Dan terkadang Anda bisa melakukan banyak usaha tapi Anda mungkin tidak mendapat hasil yang Anda harapkan. Itu juga merupakan barakah Allah."

Kata Mutiara 10

"Tidak ada yang salah dengan memiliki pekerjaan bagus, tidak ada salahnya memiliki rumah yang bagus, tidak ada yang salah dengan itu. Yang salah adalah ketika hal itu menjadi tujuan utama Anda."

Itulah 10 kata-kata mutiara dari Nouman Ali Khan. Bagaimana? Sangat sejuk dan menginspirasi, kan.

Sekian artikel kali ini, saya berharap ini bisa menjadi suatu amal kebajikan dan bermanfaat bagi kita semua.

Referensi: http://www.azquotes.com/author/28405-Nouman_Ali_Khan

Motivasi Mengaji

*Motivasi*

Seorang wanita berbincang dgn seorang ustadzah:
"Ustadzah, saya tidak mau ikut pengajian ini lagi"
"Apa alasannya?", tanya ustadzah.
"Saya lihat di pengajian ini perempuannya suka bergosip, laki²nya munafik, pengurusnya cara hidupnya tdk benar, jama'ahnya sibuk dg hpnya, dsb"

"Baiklah. Tapi sebelum kau pergi, tolong lakukan sesuatu untukku. Ambil segelas penuh air dan berjalanlah mengelilingi dalam masjid ini tanpa menumpahkan setetes air sekalipun ke lantai. Setelah itu engkau bisa meninggalkan masjid ini seperti keinginanmu."
"Itu mudah sekali!"

Diapun melakukan apa yg dimintakan ustadzah, sementara pengajian sedang berlangsung. Setelah selesai, dia berkata kepada ustadzah, bahwa dia siap utk pergi.

"Sebelum kau pergi, ada 1 pertanyaan. Ketika kau tadi berjalan keliling dalam masjid, apa engkau mendengar orang bergosip, melihat orang munafik, melihat orang sibuk dg hpnya?"
"Tidak."

"Engkau tau mengapa?"
"Tidak."

"Karena engkau fokus pada gelasmu, memastikan tidak tersandung dan tidak ada air yg tumpah."
Begitupun dgn kehidupan kita. Ketika kita mengarahkan pandangan kita kepada Allah SWT yg kita imani, maka :
• Kita tidak akan punya waktu untuk melihat kesalahan orang lain.
• Kita tidak akan punya waktu untuk menilai dan mengkritik orang lain.
• Kita tidak akan punya waktu untuk bergosip ria dengan orang lain.
• Kita akan menolong orang lain dan fokus pada langkah kita menggapai ridhoNya."

Direndahkan tidak mungkin jadi sampah, disanjung tidak mungkin jadi rembulan. Maka jangan risaukan omongan orang, sebab setiap orang membacamu dengan pemahaman dan pengalaman yang berbeda.

Teruslah melangkah selama engkau di jalan yang benar, meski terkadang kebaikan tidak selalu dihargai. Tidak usah repot2 menjelaskan tentang dirimu, sebab yang menyukaimu tidak butuh itu dan yang membencimu tidak percaya itu.

Hidup bukan tentang siapa yang terbaik, tapi tentang siapa yang mau berbuat baik. Jika didzalimi orang jangan berpikir untuk membalas dendam, tapi berpikirlah cara membalas dengan kebaikan.

Jangan mengeluh, teruslah berdoa dan ikhtiar. Sibukkan diri dalam kebaikan hingga keburukan lelah mengikutimu.

_*Astaghfirullah astaghfirullah astaghfirullah, teguran utk diri ini, mhn maaf atas kesalahan. Mudah2an bermanfaat.*_

Akronim nama-nama tempat di Jakarta

Nama2 daerah di Jakarta ternyata ada kepanjangannya :
1. Kelapa gading πŸ‘‰ kenalan lama gagal bersanding πŸ˜ƒ
2, Kebayoran πŸ‘‰ Kebayang kamu seorang 😜
3, kalibata πŸ‘‰ kali-kali aja bisa cinta 😍
4, Tanah Abang πŸ‘‰ Takkan pernah aku bilang sayang 😱
5, Bintaro πŸ‘‰ Biar nakal tapi romantis πŸ’‘
6 ,Pejaten πŸ‘‰ perasaan jadian ternyata cuma temen 😜
7, Ragunan πŸ‘‰ Ragu dalam penantian 😳
8, Slipi πŸ‘‰ selingkuhan pilihan πŸ™Š
9, Mampang πŸ‘‰ Mau marah tapi sayang 😘
10, Jagakarsa πŸ‘‰ jangan galau kalau terasa sayang πŸ‘«
11 , Gambir πŸ‘‰ Gagal move on njiir 😱😜
12, Duren sawit πŸ‘‰ Duda keren sarang duit πŸ‘
13, Pancoran πŸ‘‰ pacaran terus kapan lamaran πŸ˜€
14 , Kuningan πŸ‘‰ ku tunggu kau di tikunganπŸ™‹
15 , Cilandak πŸ‘‰ Cinta lama datang mendadak πŸ˜€πŸ˜‡ πŸ˜ƒπŸ˜ƒ
16.Ciledug😘cintaku lebih dag dig dugπŸ˜€πŸ˜€


Sunday, August 20, 2017

Pelarangan motor di Sudirman dan Rasuna Said

*#sirem bensin*
Yang Salah Motor!

Menurut berita, motor akan dilarang sama sekali masuk di kawasan Rasuna Said dan Sudirman mulai 11 Oktober 2017. Argumennya, pertumbuhan motor yang tinggi dibanding pertambahan ruas jalan. Selama 5 tahun terakhir, motor bertambah banyak rata-rata 9,7% - 11%. Sedangkan mobil tumbuh rata-rata 7,9% - 8,75%.

Membandingkan pertumbuhan saja sebetulnya tidak akurat. Kita tahu bahwa mobil memakan lebih banyak tempat dibanding motor. Begini, mari kita anggap semua mobil adalah Avanza dan semua motor adalah Supra untuk memudahkan perhitungan. Dimensi motor Supra adalah 1,907 x 0,702 m = 1,33 m2. Sedangkan dimensi Avanza adalah 4,140 x 1,660 = 6,87 m2.

Apa artinya? Artinya 1 mobil setidaknya memakan 5 x lebih banyak tempat dibanding 1 motor.

Sekarang kita gabungkan dengan laju pertumbuhan keduanya. Memang, jumlah motor bertambah lebih cepat sekitar 2% dibandingkan mobil. Tetapi dengan memperhitungkan dimensi kendaraan, sesungguhnya mobil tumbuh 4,1 - 4,2 kali lebih cepat dalam menghabiskan tempat.

"Tapi kan mobil bisa muat lebih banyak?" Wrong.

Avanza, dengan luas seperti sudah dihitung di atas, jika ia ditumpangi oleh 9 orang pun, 1 orangnya tetap memakan tempat 0,76 m2. Supra, ditumpangi oleh dua orang, memakan 0,66 m2 per orang. Dan kita tahu, sangat jarang 1 mobil diisi oleh 9 orang.

Itu mengapa riset pun juga menunjukkan kalau motor lebih baik dalam mengurangi macet. Bahkan, karena motor juga bergerak lebih cepat di jalan (sehingga tidak menghabiskan banyak waktu di kemacetan membakar bensin ketika idling) plus kapasitas mesinnya yang lebih kecil, ia kurang polutif jika dibandingkan mobil. (http://newatlas.com/motorcycles-reduce-congestion/21420/)

To be fair, mobil juga diatur oleh Pemda Jakarta. Dulu dengan 3-in-one, sekarang dengan ganjil genap. (Rencananya juga dengan Electronic Road Pricing tapi entah mengapa secara misterius alat ERP seperti di depan Setiabudi One mangkrak begitu saja.)

Tetapi kenapa tidak pernah ada pelarangan total untuk mobil, seperti yang berlaku untuk motor di ruas Medan Merdeka sekarang, dan Rasuna-Said - Sudirman Oktober nanti?

Tentu karena yang salah motor.

Wednesday, August 16, 2017

UFIA, air yang dibacakan Al-Quran

UFIA Air Minum pengganti AQUA
UFIA, Air Minum
πŸ’§UFIA, air segar nikmat, kualitas duniawi dan ukhrawiπŸ’§

Oleh : Wiwik Sugiarji, 212Mart Yasmin Bogor dua

BismillahirRahmaanirRahiim.

Tim kami dari 212Mart Yasmin Bogor dua meluncur ke lokasi dimana air UFIA diproduksi,  tepat jam 08.00 pagi dan Alhamdulillah sampai di lokasi jam 09.30.

UFIA diproses secara higienis dan moderen,  langsung dari sumber mata air pegunungan, di desa Cinaraga, Caringin, Bogor,

Dengan luas tanah 5 HA ,tempat Pabrik *UFIA*ini terlihat sangat nyaman. "Cocok untuk tempat menghafal Al Quran, bu", kata Ustadz M. Fitrah Ashab kepadaku😊

Memasuki area pabrik, lamat-lamat terdengar suara murottal, syahdu..., merdu.

Subhanallah Alhamdulillah Allahu Akbar.

Baru kali ini aku masuk pabrik yang disetiap sudutnya terdengar ayat-ayat suci Al Quran.

Melangkahkan kaki masuk ke ruang produksi, setelah sebelumnya kami diberi sandal pengganti sepatu yang tadi kami pakai; suara murottal semakin keras..

Oh tahulah aku bahwa 24 jam alunan ayat suci Al Quran berkumandang,  yang ternyata mengiringi proses produksi.

Maa syaa Allah, sejuk hati mendengarnya.

Bertemu sang pemilik pabrik UFIA Bapak H. Arju Pahadayna yang shaleh dan rendah hati serta ramah, kami semua langsung merasa cocok, bagai sudah bertemu lama. Itulah persaudaraan dalam iman yang diikat iman, karena tahu dari apa yang beliau kisahkan, proses berdirinya pabrik UFIA*ini dengan visi misi beliau yang selaras dan sejalan juga dengan apa yang sedang kami dari *212Mart Yasmin Bogor dua perjuangkan.

Selain infaq pelanggan sebesar Rp15 per liter, yang disalurkan melalui BAZNAS,  maka 35 % dari keuntungan usaha dikeluarkan untuk zakat, infaq dan sedekah.

Tadi aku diam-diam menyembunyikan rasa haruku, saat Pak Haji Arju menceritakan bagaimana di awal produksi, beliau mengajak mata airnya itu bicara, "Wahai air,setiap nanti engkau dibeli orang dan airmu diteguk pembeli, ketahuilah ada infaq yang akan dikeluarkan untuk yang berhak darimu...
Duh mau nangis terharu malu sama ustadz Dhani, ustadz Fitrah, bu Elly, bu Luluk dan bu Evi..😭

Subhanallah
Alhamdulillah
Allahu Akbar

Keren kan...?

Soooo...
Jika kita beli UFIA, setiap teguk air minum ufia membasahi kerongkongan kita dan masuk ke perut kita  in syaa Allah dua kenikmatan sekaligus akan kita peroleh, yaitu nikmat dunia (segar dan sehat) dan nikmat akhirat (pahala yang besar dari infaq kita)

Beralihlah ke Ufia, karena rasa tenang di hati jika tahu siapa pemiliknya, bagaimana proses pengolahannya, untuk apa disumbangkan dananya. Semua jelas dan terang.

Ayo segeralah beli UFIA di toko *212Mart yasmin Bogor dua*jl KH. Abdullah bin Nuh no 80 ruko yasmin sektor VI Bogor..

Minum UFIAbermineral dan beramal

Ayo perbanyak minum air putih UFIA, terasa banget loh bedanya, cobain sendiri deh...

SEHAT sambil BERAMAL

Sunday, August 6, 2017

Adipati Kuningan Raden Kamuning Suranggajaya

Nyukcruk Galur Mapay Laratan
*Sang Adipati Kuningan / Raden Kamuning / Suranggajaya*
Diserat ku: Mang Utas

Adipati Kuningan anu saleresna nyaeta Suranggajaya. Anjeuna putra Jayaraksa anu dikenal Ki Gedeng Luragung panguasa daerah Luragung.

Jayaraksa kagungan saderek di Winduherang Kuningan anu jenengana Bratawiyana atanapi Bratawijaya dikenal oge ki Gedeng Kamuning atanapi Arya Kamuning. Jayaraksa sareng Bratawiyana teh putrana Pangeran Surawisesa incuna Prabu Siliwangi.

Nalika Sunan Gunung Jati nyebarkeun agama Islam ka Luragung, disusul ku istrina anu ti Campa nyaeta Putri Ong Tien (Nyai Rara Sumanding) anu nuju bobot ageung (hamil tua). Di Luragung Putri Ong Tien lahiran, hanjakal murangkalihna maot. Kanggo ngalipur lara istrina, Sunan Gunung Jati nuhunkeun widi ka Jayaraksa kanggo ngangkat putrana Jayaraksa anu kaleresan masih bayi kanggo diangkat janten putrana Sunan Gunungjati.

Ku Sunan Gunungjati eta murangkalih dipasihan nami SURANGGAJAYA.
Namung numutkeun carita mitos, Nyai Rara Sumanding teu ngalahirkeun orok, tapi Bokor anu dijieun tina bahan kuningan, ieu cikal bakal anu jadi Logo kota Kuningan salian ti Kuda Kuningan.
Oge aya anu nyebutkeun yen Bokor Kuningan eta sabage barang Tutukeuran atanapi Panukeur antara Bokor sareng Bayi ki Jayaraksa.

Perjalanan Sunan Gunung Jati ti Luragung diteraskan ka Windu Herang, bade napangan Bratawiyana saderekna Jayaraksa anu tos ngagem agama Islam. Harita Karajaan Kuningan nuju dipingping ku Nyai Ratu Selawati putrina Prabu Surawisesa. Sateuacana Nyai Ratu Selawati ngagem agama Hindu, saatosna nikah ka Syekh Maulana Arifin putrana Syekh Maulana Akbar, anjeuna lebet Agama Islam.

Syekh Maulana Akbar kalayan saijin ti Sunan Gunung Jati nyebarkeun agama Islam di Kuningan, anjeuna salaku perintis penyebaran agama Islam di Kuningan, Sunan Gunung Jati anu nyampurnakeunana.

Uih deui ka perjalanan Sunan Gunung Jati anu tos nepi ka Windu Herang, anjeuna nitipkeun murangkalih angkatna (Suranggajaya) ka Bratawiyana (Arya Kamuning) kanggo diasuh. Sunan Gunung Jati pesen ka Bratawiyana yen Suranggajaya bakal diangkat jadi panguasa Kuningan.

Ku Bratawiyana atanapi Arya Kamuning, Suranggajaya dilandi namina janten Raden Kamuning, kanggo ngadeukeutkeun hubungan bathin antara Bapak Asuh sareng putra asuhna.

Saatos Raden Kamuning (Suranggajaya) yuswan 17 tahun, Sunan Gunung Jati nepati janjina ngankat Raden Kamuning janten penguasa Kuningan anu katelah Sang Adipati Kuningan. Titimangsana tepatna tanggal 1 September 1478.

Sakitu anu kapuhatur, kirang langkungna mangga dikoreksi.